LOGIN FORM

Forgot Password Forgot Email
Home > News > Inilah Logo IHEAC Audio Video Show 2024
News
Sudah dibaca 968 kali
Sabtu, 06 Apr 2024 08:25
Inilah Logo IHEAC Audio Video Show 2024
Posted by :

IHEAC kembali akan menggelar perhelatan akbar tahunannya, IHEAC Audio Video Show. Dan di tahun 2024 ini, mengambil nama IHEAC Audio Video Show 2024.  Lokasinya sama seperti tahun sebelumnya, Hotel Fairmont Jakarta.  Tanggalnya dari 5- 8 Desember 2024.  Memakai nama baru, berarti memakai baju baru berupa logo baru, yang akan membedakannya dengan pameran sebelumnya.

 

Mengapa  logo ini begitu penting dan begitu diharapkan segera lahir ? Karena IHEAC ingin segera pameran ini dilaunching, diperkenalkan ke masyarakat, termasuk ke dunia internasional. Keinginan ini mendapat sambutan hangat Megapro Communication dengan kerja cepat cerdasnya menyelesaikan logo ini. Megapro Communication adalah salah satu partner IHEAC Audio Video Show 2023 dan kini kembali berpartner dengan IHEAC.

Tak perlu lama, logo ini pun selesai. Walau terkesan cepat hadirnya, ini adalah logo yang lahir juga dari sebuah perjalanan, dimana ide  awalnya lahir dari pemikiran kreatif. Ide awal ini  kemudian didiskusikan bersama IHEAC melalui pertemuan khusus di kantor Megapro di akhir Maret 2024, dimana IHEAC berkenan memberikan tanggapan sekaligus ide ide untuk kian menyempurnakan tampilan dan makna dari logo ini.

Bersama Megapro Communications, membahas logo

 

Makna dibalik ide kreatif logo 

Konsep dasar visual logo ini menggambarkan sesuatu yang bergerak dinamis dan futuristik.  Jika pada ide yang ada di logo pameran sebelumnya, kesan keduanya terinspirasi dari bentuk piringan hitam, kali ini inspirasinya datang dari bentuk gelombang suara (soundwave). 

Dari gambar bentuk gelombang ini, nantinya akan dibuatkan juga  bentuk motion videonya, juga materi bumper, pre in pre out yang nanti akan digunakan dalam promosi pameran seperti sosial media dan poster.

Selain bentuk, logo ini juga menampilkan pilihan warna, yakni warna ungu dan putih. Masing-masing warna ini menyiratkan sebuah pesan dan kekuatan tertentu yang  saling berbeda.  Warna putih menggambarkan suatu (gelombang suara) yang sifatnya stabil.  Warna ungu sebaliknya, sebagai gelombang suara yang sifatnya powerful. 

Dua warna ini lalu dipadukan, sehingga memberi sebuah kesatuan yang harmonis dan mengesankan sebagai sebuah kedinamisan. Ada juga kesan/efek yang dimunculkan, misalnya efek laminasi – yang mengesankan seperti  ada kaca-kaca, memberi sentuhan yang lebih hidup.

Demikianlah, karya desain logo IHEAC Audio Video Show 2024 ini yang menggambarkan sesuatu yang bergerak maju secara dinamis dan berkelanjutan, untuk meraih harapan bersama di masa depan. Tentunya dalam dunia audio dan video Indonesia, dua semangat ini  dibawa oleh IHEAC Audio Video Show 2024 ini yang sekaligus menjadi misi IHEAC.

 

gt060424

 

0 Chat
Load More Comment
Latest News
Bukber IHEAC & Megapro Communication
Meeting Intern Maret Jelang IHEAC AV Show 2025
Theater ala Soka L Acoustics di Gracia Auvindo
IHEAC AV Show 2025, Masuk Kalender Dunia
Acapella Campanile 2 di Room Ruby
Popular News
Sambutan dari Ketua Paguyuban Iheac
Avantgarde Trio G 3 : Turun di IHEAC Show 23
IHEAC Audio Video Show 2019 Resmi Dibuka
Meeting (Juni) IHEAC Show 23 : Rencana Pra Pameran
Pembubaran Panitia IHEAC Audio Video Show 2019
Latest Chat
Jelang IHEAC Audio Video Show 2022
Turntable Murmer IKEA
Beda kualitas suara analog dan digital
Contoh RT-60
Bermain Analog Player mempunyai sukacita tersendiri.